Senin, 16 April 2018



1.      MEJA KERJA
Cara menata ruangan kerja kantor berikutnya yang bisa kita lakukan adalah dengan mengatur ketinggian monitor sesuai dengan tinggi mata. Usahakan untuk memilih meja yang paling tidak berukuran sepinggang atau di atasnya. Namun, hal ini tentunya juga harus disesuaikan dengan bangku yang akan Anda gunakan. Anda membeli kursi yang bisa diatur tinggi-rendahnya, karena setiap orang memiliki tinggi badan yang berbeda-beda, hal tersebut tentunya harus menjadi pertimbangan Anda demi kenyamanan para karyawan.
2.      TAMBAHKAN TANAMAN HIAS
Untuk mengatasi merasa bosan dan juga penat, anda bisa menghadirkan tanaman hias di ruang kantor agar pikiran dan otak akan terasa lebih rileks dan juga nyaman. Tambahkan beberapa tanaman hias besar di beberapa sudut dan tanaman kaktus kecil-kecil sebagai penghias yang manis.
3.      PENCAHAYAAN RUANGAN YANG CUKUP
Meja dengan pencahayaan cukup juga membuat Anda tidak mudah mengantuk, sehingga bisa lebih produktif lagi dalam menyelesaikan pekerjaan. Terkadang ada perusahaan yang meminimalisir penggunaan lampu untuk menghemat biaya listrik. Namun, hal ini justru bisa mengurangi produktivitas para karyawan. Bila memungkinkan, memanfaatkan cahaya matahari dari luar akan membantu pencahayaan ruangan. Namun, bila hal itu tidak membantu maka Anda harus memasang lampu untuk mendapatkan penerangan yang memadai di ruangan tersebut.
4.      PAPAN TULIS
Tidak hanya di ruang meeting, sebaiknya sediakanlah papan tulis di ruangan kerja tersebut yang bisa digunakan para pegawai Anda untuk mencatat hal-hal penting yang perlu diketahui oleh tim satu ruangan. Dengan begitu, tidak akan ada kata terlupa atau terlambat bagi karyawan Anda untuk melakukan berbagai hal atau kampanye penting yang harus dilakukan. Jika tim Anda sudah cukup besar, tak ada salahnya untuk membuatkan papan tulis per divisi untuk mencatat berbagai hal penting yang harus setiap saat dan selalu dilihat oleh timnya. Cara ini pun juga bisa diandalkan untuk memastikan semuanya berjalan sesuai dengan rencana. Akan lebih jika terpasang calendar plan per divisi di dinding yang bisa di-review setiap saat.
5.      Ruangan Istirahat
Setiap karyawan pasti diharapkan untuk bisa siap sedia dan mampu bekerja di bawah tekanan. Namun, tak ada salahnya untuk menyediakan satu ruangan beristirahat atau bisa dibilang sebagai ruang bermain untuk rekan kerja Anda yang ingin menyegarkan pikiran atau sekedar melipir sedikit dari kerumunan untuk mencari inspirasi, berpikir atau mengatur strategi mengenai hal atau projek yang sedang dihadapinya.
Di ruangan ini Anda bisa menempatkan berbagai bean bag sebagai hiasan, lalu ada sofa dan juga beberapa kursi bersandar yang manis dan nyaman untuk menghabiskan waktu bersantai. Untuk mencari inspirasi, tak ada salahnya juga untuk menyediakan beberapa buku-buku motivasi atau inspiratif yang berhubungan dengan bidang perusahaan Anda. Dengan begitu, setiap karyawan pasti lebih bisa mengatur waktu dan mengendalikan ritme kerjanya.
6.      TAMBAHKAN CERMIN

Rasa penat datang lebih cepat jika dirasa ruangan kerja terlalu kecil. Oleh karenanya, cobalah tempatkan cermin berukuran sedang di samping meja jika Anda merasa kubikel Anda terlalu sempit. Dengan cermin di bagian samping, secara tidak langsung akan memberikan efek meluaskan, karena pandangan Anda pun menjadi lebih luas saat menatap cermin, tidak terpaku ke dinding kosong yang seringkali membuat jenuh. Dan dengan adanya cermin tersebut setiap karyawan dapat merapikan dan memaksimalkan penampilannya. Jika pekerjaan sedang banyak dan orang-orang terlihat lesu dan juga berantakan, pasti dapat mengurangi semangat kerja Anda dan yang lainnya, bukan?
_____________________________________________________________________________________________________
Untuk Anda yang masih kesulitan menemukan ruang kantor atau ruang meeting yang sesuai dengan kebutuhan, sekarang sudah ada XWORK yang bisa menemukannya untuk Anda. Hanya perlu akses XWORK melalui website  XWORK atau langsung dapatkan aplikasinya di iOS atau Android. Selain itu, ada banyak review ruangan meeting dan ruang kantor yang paling direkomendasikan di blog XWORK!
______________________________________________________________________________________________________
#BeMoreProductive, Ruang Kantor, Lomba Blog, 

0 komentar: